25 September 2024

Review eMET Aplikasi Tanda Tangan Digital dan Meterai Elektronik Pertama di Indonesia 2022. e-Meterai dan e-Signature tersebut telah sah dan resmi oleh Perum Percetakan Uang Republik Indonesia (PERURI).

Penggunaan tanda tangan digital serta meterai elektronik secara online memang sudah tidak asing di telinga kita sehari-hari. Apalagi aktivitas atau mobilitas kita sebagai pebisnis online misalnya.

Seperti contohnya situs fendiharis.com ini yang juga melayani jasa digital marketing dimana tentu juga membutuhkan yang namanya tanda tangan digital dan meterai elektronik dalam semua transaksinya.

Perlunya Tanda Tangan Digital dan Meterai Elektronik

Apakah tanda tangan digital dan meterai elektronik itu perlu keberadaannya?

Tentu jawabannya adalah sangat perlu sekali terutama pada aktivitas yang membutuhkan kekuatan secara hukum, resmi dan sah. Seperti pada transaksi bisnis.

Bahkan dalam Undang Undang No. 11 Tahun 2008 (UU ITE) Pasal 5 ayat (1) menyebutkan bahwa dokumen elektronik merupakan alat bukti hukum yang sah.

Oleh sebab itu dokumen elektronik juga memiliki kedudukan yang sama dengan dokumen kertas dari segi kekuatan hukumnya dan juga dibutuhkan yang namanya equal treatment diantara keduanya.

Dengan tanda tangan digital serta meterai elektronik tentu juga dapat dikatakan sebagai solusi di masa kini yang telah secara signifikan masyarakat semuanya telah beralih go digital.

Menjawab hal itu semua maka hadirlah satu aplikasi bernama eMET selaku Aplikasi Tanda Tangan Digital & Meterai Elektronik Online Terbaru.

5 Kelebihan Aplikasi eMET

  1. Keamanan Terjamin.
  2. Secara Hukum Sah.
  3. Pengaplikasian Yang Mudah.
  4. Penyimpanan Cloud.
  5. Audit Trail.

Mari kita bahas kelebihannya secara detail dan rinci. Supaya semuanya dapat mengetahui keunggulan eMET yang menjadi solusi.

eMET Aplikasi Tanda Tangan Digital dan Meterai Elektronik Pertama di Indonesia

Keamanan Terjamin

Kelebihan yang pertama dari aplikasi eMET yaitu mengenai keamanan terjamin.

Pasti kamu akan bertanya-tanya apakah aplikasi eMET yang merupakan meterai digital elektronik serta tanda tangan digital tersebut itu aman?

Tentu jawabannya adalah aplikasi eMET sangat terjamin keamanannya. Hal tersebut dikarenakan sistem aplikasi eMET tersebut telah menggunakan otentifikasi yang berlapis.

Di dalam sistem keamanan aplikasi eMET telah menentukan bahwasanya e-Meterai maupun e-Signature telah dilakukan oleh pihak yang benar dan sah.

Jadi jika pembubuh e-Meterai maupun e-Signature dilakukan oleh orang lain yang tidak sah maka sistem akan menolak. Semua demi keamanan yang benar-benar berlapis.

Secara Hukum Sah

Selain keamanan yang berlipat ganda, tentunya aplikasi eMET juga bersifat resmi atau secara hukum sah.

Darimana hal tersebut dapat diketahui? Ya karena seluruh produk seperti e-Meterai maupun e-Signature di aplikasi eMET merupakan produk digital dari PERURI (Perum Percetakan Uang Republik Indonesia).

Jadi yang menyediakan e-Meterai serta e-Signature tersebut yaitu badan yang memang memiliki legalitas resmi serta akurat dan tidak sembarangan.

Kamu tidak perlu ragu soal surat berharga maupun dokumen digital yang hendak kamu bubuhi e-Meterai dan e-Signature.

Semua dokumen tersebut tentunya bersifat hukum dan statusnya yaitu sah secara hukum serta nirsangkal.

Pengaplikasian Yang Mudah

Keunggulan aplikasi eMET yang ketiga yaitu mengenai pengaplikasian yang mudah. Semua dapat secara instan hanya dalam genggaman.

Menariknya lagi di aplikasi eMET ada menu atau fitur bernamakan “Tambah Pihak Lain“.

Cara Tambahkan Kontak

Salah satu fitur ini termasuk unggulan, karena kamu dapat menambahkan pihak lain untuk menyetujui dokumen yang sama.

Penyimpanan Cloud

Keunggulan app eMET selanjutnya yaitu yang keempat yaitu seluruh dokumen digital kamu akan tersimpan di penyimpanan cloud.

Pernah mendengar teknologi cloud tidak? Teknologi cloud itu dimana merupakan penyimpanan di atas awan.

Yang artinya segala bentuk dokumen digital akan mudah dikelola dengan mudah oleh kamu nantinya.

Misalnya kamu ingin mengunduh dokumen kamu serta ingin membagikan dokumen kamu via aplikasi lainnya, semua bisa dengan mudah dilakukan hanya sentuhan jari.

Audit Trail

Keunggulan aplikasi eMET yang terakhir atau kelima yaitu kamu dapat dengan santai dan tanpa takut untuk ketinggalan rincian terutama pada pihak yang terlibat di dalamnya.

Kamu dapat dengan sangat mudah dan cepat untuk mengontrol dokumen digital kamu dari awal hingga proses pembuatan tanda tangan digital hingga selesai di proses.

Apakah ada keanehan atau bahkan kejanggalan yang dilakukan oleh pihak lain yang kamu tambahkan yang bertugas untuk mengelola dokumen digital kamu?

Jadi semuanya ada rincian dan historinya. Sangat transparan dan layak untuk kamu coba sebagai metode tanda tangan digital serta e-Meterai kamu.

Gimana? keren sekali bukan aplikasi eMET ini dan bahkan sangat membantu sekali apalagi zaman sekarang yang serba digital.

Kini kamu tanpa ribet bawa berkas dokumen kesana kemari, karena semuanya dilakukan secara online. 

Lebih tepatnya lagi kamu dapat melakukan tanda tangan dan meterai elektronik dari mana saja dan kapanpun kamu mau.

Kamu juga tidak perlu ribet menyimpan dokumen penting kamu di rak atau tempat rahasia di kamar kamu.

Cukup serahkan dengan aplikasi eMET yang menyimpannya secara aman dan aksesnya pun mudah. Jadi benar-benar gampang bikin tenang.

Pencarian dari Google:

Demikianlah artikel yang berjudul ” eMET Aplikasi Tanda Tangan Digital dan Meterai Elektronik Pertama di Indonesia ” telah tayang. Semoga bermanfaat.