Select Page

Updated. February 23, 2020 10:16:29

Tanpa Relawan Rasanya Negeri Pertiwi akan Bersedih
Salah satu kekuatan yang dapat memberikan solusi untuk bangsa ini adalah dengan adanya Relawan. Tanpa Relawan Rasanya Negeri Pertiwi akan Bersedih. Tentu kesedihan negeri ibu pertiwi ini telah banyak dirasakan oleh segenap masyarakat indonesia akhir akhir ini.

Baru saja seluruh manusia telah memasuki babak baru dimana dengan berbagai macam caranya hanyut dalam riuhnya kembang api saat jam menujukkan pukul 00.01 sehingga pergantian tahun dari 2019 menjadi 2020 pun tidak dapat terhelakkan. ada harapan dan asa serta berbagai resolusi yang terukir dalam benak hati, pikiran dan tulisan yang menyertai keindahan langit pada pergantian tahun itu.

Tentu saja apa yang telah menjadi harapan merupakan hal hal positif, sehingga setiap individu dapat memiliki pemikiran dan keinginan yang kuat untuk membuat resolusi tersebut berhasil dalam mengarungi tahun 2020 ini.

Namun dibalik berbagai macam harapan, awal tahun 2020 ini diawali dengan bencana yang dahsyat yaitu bencana Banjir yang sejatinya adalah permasalahan bangsa yang tidak pernah pudar dari waktu ke waktu. tentu saja bencana ini akan memberi bekas dan isak tangis bagi para korban banjir yang melanda jabodetabek.

Saling bergotong royong, bahu membahu dan saling membantu satu sama lain adalah perilaku terpuji yang dapat menjadi contoh bahwasanya Indonesia merupakan bangsa yang solid, kuat dan memiliki simpati dan empati tinggi. terutama bagi para relawan yang sudah sigap memberikan jiwa dan raganya hanya semata mata agar ibu pertiwi tidak bersedih dan menangis.

Sekali lagi, Hadirnya Para Relawan tersebut merupakan Solusi Bagi permasalahan bangsa di awal pergantian tahun ini. saya mengapresiasi penuh kepada seluruh masyarakat indonesia yang telah memberikan banyak faedah dan manfaat pada korban banjir. Dengan Gerakan Kerelawanan tersebut telah membuktikan bahwa hubungan kemanusiaan dan interaksi sosial sangat tinggi.

Apa jadinya jika tidak ada SukaRelawan tersebut? Mungkin rasanya “Ibu Pertiwi” akan bersedih dan menangis.

Bisa dibayangkan:

  • Ada berapa banyak korban jiwa saat banjir menerpa?
  • Ada banyak berapa kerugian materiil yang membumi hanguskan dan memporak porandakan rumah beserta aset berharganya?
  • dan ada berapa banyak lagi orang – orang yang saling menyalahkan satu sama lain tentang bencana banjir?

Walau sejatinya, seluruh bencana adalah HAQ dan ketentuan Allah SWT. dan setiap musibah pasti ada hikmahnya.

Beberapa Liputan Gerakan Relawan Saat Banjir Melanda Jabodetabek
Relawan siap turun menolong korban. saat situasi sedang pelik ada banyak relawan siap turun bersama tim terkait untuk menolong siapa saja yang sedang terjebak banjir.

Relawan mengamankan barang yang bisa diselamatkan. Para relawan juga dengan sigap dalam menyelamatkan berbagai aset yang masih bisa diselamatkan.

Relawan juga memberikan bantuan makanan. Makanan adalah hal penting saat banjir melanda, karena di pengungsian biasanya para korban juga merasa kelaparan karena tentu ada banyak keluarga dari bayi hingga lansia disana.

Relawan juga siap berdonasi. Selain relawan yang langsung turun ke lapangan, orang seluruh indonesia yang dengan cekatan langsung memberikan sumbangan donasinya juga bisa dikatakan relawan. sungguh perilaku yang elok dan mulia sekali.

Relawan juga mendirikan posko kesehatan. saat banjir pasti sangat rentan dengan berbagai penyakit. sehingga tidak heran jika gerakan relawan berinisiatif untuk mendirikan posko kesehatan di sekitaran tempat pengungsian.

air bersih menjadi faktor yang dapat menjadikan orang / masyarakat juga terbebas dari penyakit. oleh sebab itu ada banyak gerakan relawan yang menyediakan air bersih ini.

Relawan juga memberikan selimut. Selimut menjadi sangat bermanfaat bagi para korban yang sedang berada di pengungsian karena ditempat tersebut sangat dingin.

Hadirnya Gerakan Relawan inilah yang perlu di pupuk kepada Generasi emas indonesia seperti pada anak – anak kita dan dimulai dari lingkungan keluarga. menjadi Relawan di keluarga dengan memberikan contoh dan mendidik anggota keluarga agar selalu memiliki prinsip hidup “Berat sama dipikul, Ringan sama di jinjing” dan “Bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh”.

Oleh sebab itu lah, Negeri Ibu pertiwi ini sangat butuh Gerakan Relawan yang mampu memberikan banyak manfaat dan faedah untuk ummat. sehingga hubungan manusia dengan manusia lainnya sangat baik, harmonis dan saling menghargai serta menghormati.

Kita sadari bahwa kita berada di NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia) yang juga merupakan Harga Mati. karena membela negara adalah wujud dari Ibadah. Hubbul wathon minal iman dan mencintai negara juga merupakan bagian dari iman.

Semoga tahun 2020 ini indonesia dijauhkan dari malapetaka, di singkirkan dari berbagai bentuk bencana yang dapat membuat Ibu pertiwi bersedih dan menangis. Apakah anda siap jadi Relawan? Yuk mari bersama-sama untuk menjadi Relawan. Mari kita bantu apa saja yang kita bisa, apa saja yang kita punya kepada insan yang membutuhkan.

Oops.. Namun Tunggu Dulu, Memberi Bantuan Harap yang Bermanfaat !!!

Namun tunggu dulu!!! Dalam membantu juga harus sesuai dengan yang benar-benar dibutuhkan dan peranannya juga di dahulukan. Misalkan seperti memberi bantuan berupa: Makanan yang langsung di konsumsi di pagi hari, siang hari atau malam hari. Kadangkala kita juga tidak tahu diri dan malah memberikan bantuan seperti mengirim baju bekas. Padahal itu tidak semuanya dibutuhkan dari korban bencana banjir misalnya. Yang ada malah akan menjadi tumpukan barang yang notabene tidak berguna.

Saya akan mencoba memberikan pencerahan bahwasanya “Mengirim pakaian bekas tersebut tidak optimal. Kadang suatu bencana malah dijadikan kebanyakan orang untuk membersihkan lemari walau niatnya ingin membantu. Namun menurut saya alangkah baiknya jika kebiasaan membantu dengan memberikan pakaian bekas itu diubah menjadi memberikan makanan atau berdonasi uang. dan lebih baik pakaian bekas tersebut dikumpulkan sendiri kemudian dijual, nah hasil dari penjualan tersebut baru diberikan untuk membantu saudara kita yang tertimpa bencana. Itu jauh bermanfaat dibandingkan langsung mengirim pakaian bekas.

Kemudian untuk mempelajari lebih lanjut seputar bencana, tips memberikan donasi yang bermanfaat serta aktivitas kemanusiaan lainnya, saya beritahukan bahwa ada situs website yang juga saya rekomendasikan yaitu SekolahRelawan.com

Sekolah Relawan Memberikan Solusi Permasalahan Bangsa

SekolahRelawan.com ini merupakan Suatu Lembaga sosial kemanusiaan yang fokus pada edukasi kerelawanan serta pemberdayaan masyarakat sebagai wujud aksi nyata. 

Di SekolahRelawan juga memberikan Edukasi, Inspirasi serta berbagai macam pelatihan kerelawanan. Berbagai macam pelatihan dan workshop memang disajikan bagi anda yang memiliki organisasi kerelawanan agar memahami seluruh metode tepat sehingga organisasi anda mencapai tujuannya. Selain itu, SekolahRelawan juga memiliki banyak sekali Program Kemanusiaan. Dimana seluruh aktifitasnya memberikan manfaat besar kepada seluruh manusia yang membutuhkan. Program sekolah Relawan tersebut diantaranya adalah:

  1. Ketuk Berkah
  2. Yatim Bright
  3. Free Food Car

Telah kita ketahui bahwa Permasalahan Bangsa yang mendominasi adalah banyaknya angka kemiskinan, kelaparan dan ketidak beruntungan dalam menata serta menjalani hidup. Di Program Sekolah Relawan Bertajuk “Ketuk Berkah” merupakan bentuk Solusi atas Permasalahan bangsa tersebut. Karena program Ketuk Berkah ini merupakan Program berbagi sembako di malam hari dari rumah para anak yatim dan duafa serta fakir miskin dimana sembako tersebut meliputi kebutuhan yang sangat bermanfaat diantaranya adalah kebutuhan pokok seperti Beras, minyak goreng, gula pasir, sarden, kecap, teh dan ikan asin.

Permasalahan bangsa yang kedua adalah banyaknya anak-anak yang putus sekolah dikarenakan tidak memiliki biaya dan anak anak tersebut merupakan dhuafa. Dalam permasalahan ini Sekolah relawan memiliki solusi bernamakan “Yatim Bright” dimana dapat menjadi jembatan agar anak dhuafa dan fakir miskin yang putus sekolah karena biaya kini bisa sekolah lagi dan mewujudkan mimpi setinggi langit untuk kehidupan lebih baik di masa mendatang. Karena pendidikan memang sangat penting perananannya dan oleh sebab itu bangsa Indonesia bisa diminimalisir permasalahan tersebut dengan program Yatim Bright dari SekolahRelawan.com ini.

Sedangkan untuk Permasalahan bangsa yang terakhir yaitu kurangnya silaturrahmi dan berbagi kebahagiaan karena sibuknya kehidupan. Untuk memberikan Solusi terhadap permasalahan ini, Sekolah Relawan mencetus Free Food Car, dimana berintegrasi dengan Para Relawan serta Donatur untuk menyajikan Nasi, Lauk pauk dan Buah untuk dinikmati. Berbagi kebahagiaan ini akan terpancar dari seluruh yang terlibat di dalamnya, dan sejenak akan melupakan betapa kerasnya kehidupan diluar.

Nah, Begitulah Sekolah Relawan memberikan Solusi terhadap permasalahan bangsa di negeri pertiwi ini. Untuk para donator yang berkenan memberikan donasi nya untuk mengembangkan program kemanusiaan yang mulia ini bisa dengan cara berikut ini:

Transfer ke Rekening dibawah ini:

  • Bank Mandiri: 17 300 203040 78 (a.n. Yayasan Sekolah Relawan)
  • Bank BCA: 86 913 48474 (a.n. Yayasan Sekolah Relawan)

Saat transfer harap Tambahkan kode unik 503 di akhir nominal transfer.

Dan setelah transfer, anda dapat melakukan Konfirmasi trnasfer & Informasi ke nomor: 0852-1855-3006  (Sekolah Relawan)

Menjadi Relawan adalah bentuk ekspresi yang menurut saya adalah kasta paling tinggi dan memperoleh derajat paling nikmat ketika keikhlasan dan niat dibarengi dengan ibadah yang tulus untuk membuat ibu pertiwi tersenyum bahagia kembali. Semoga tulisan saya ini bermanfaat untuk seluruh pembaca masyarakat indonesia. Terimakasih.

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *